Terpilih Sebagai Presiden dan Wakil Presiden Mahasiswa STAI Al-Haudl Ketapang Periode 2019-2020, Ini Rencana Besar Rahmatullah dan Darmawan

Sukses Bentuk UKK Racana Pramuka STAI Al-Haudl Ketapang dan Dilantik Sebagai Ketua Putra dan Putri, ini Tanggapan Sartomi dan Nurwindarsih
July 14, 2019
Rahmat Shadiq Resmi Dilantik Sebagai Ketua Senat Mahasiswa STAI Al-Haudl Ketapang Periode 2019-2020
July 15, 2019

Presiden Mahasiswa dan Wakil Presiden Mahasiswa Sekolah Tinggi Agama Islam (STAI) Al-Haudl Ketapang Periode 2019-2020 - Rahmatullah dan Darmawan

Presiden Mahasiswa dan Wakil Presiden Mahasiswa Sekolah Tinggi Agama Islam (STAI) Al-Haudl Ketapang Periode 2019-2020 – Rahmatullah dan Darmawan

STAI Al-Haudl Ketapang –  Presiden Mahasiswa dan Wakil Presiden Mahasiswa Unit Dewan Eksekutif Mahasiswa (DEMA) Sekolah Tinggi Agama Islam (STAI) Al-Haudl Ketapang Periode 2019-2020 resmi dilantik oleh Pembantu Ketua III Bidang Kemahasiswaan STAI Al-Haudl Ketapang di Auditorium sabtu, (13/07/2019) pagi.

Pelantikan ini dihadiri dari berbagai tamu kehormatan mulai dari para pimpinan dan civitas akademika kampus STAI Al-Haudl Ketapang, Kodim 1203 Ketapang, Polsek Muara Pawan, Ka. Kwartir Pramuka Kecamatan dan BEM dan UKK Racana Pramuka Poltek Ketapang.

Acara pelantikan ini berjalan dengan khidmat yang dilaksanakan di Auditorium megah STAI Al-Haudl Ketapang. Puluhan jajaran pengurus Dewan Eksekutif Mahasiwa (DEMA) STAI Al-Haudl Ketapang yang juga merupakan mahasiswa aktif dilantik dan dikukuhkan sebagai tanda kelegalan dalam menjalankan tatanan roda organisasi internal kampus periode 2019-2020.

Pada periode kepemimpinan Rahmatullah dan Darmawan ini mengangkat visi dan misi sebagai berikut;

Visi:
Mahasiswa yang Teguh dalam Keimanan dan Senantiasa Update Ilmu Pengetahuan

Misi:
1) Menjadikan mahasiswa yang beriman kuat, berakhlaq mulia dan beraqidah yang lurus dan benar.
2) Menjadikan mahasiswa terampil dalam spesialisasi ilmunya masing-masing, lebih profesional.
3) Menjadikan mahasiswa tetap menjadi kontrol sosial bagi Masyarakat, Pemerintah, Bangsa dan Negara.

Rahmatullah selaku Presiden Mahasiswa yang terpilih secara aklamasi ini berharap kedepanya sebagai presiden mahasiswa terpilih STAI Al-Haudl Ketapang periode 2019-2020 ingin fokus dalam menggali potensi dan bakat para mahasiswa yang saat ini masih terpendam untuk salurkan hal ini terkendala karena tidak adanya wadah yang sesuai untuk mereka sehingga sikap apatis dan keengganan yang besar membuat mereka tak dapat mengaplikasikan potensinya. bahkan mereka yang punya skill dan kompetensi pun sangat sedikit kurangnya kepedulian dan perhatian dari para pengurus organisasi internal kampus untuk kemudian ditampilkan  pada acara kegiatan kampus dan dikalangan masyarakat. Mau itu bakat berbasis agama seperti ceramah, tilawah, khatib, maupun bakat yang lainnya seperti dibidang olahraga maupun dibidang kesenian. tuturnya

Semua hal ini tentu akan menjadi pekerjaan rumah bagi kami pengurus DEMA yang baru agar dapat mengakomodir segala potensi dan bakat mahasiswa STAI Al-Haudl Ketapang agar lebigh terarah dan jelas. Tentu tujuan kami sebenarnya adalah agar kita semua bisa bersaing dan unjuk kemampuan dengan kelebihan yang kita miliki masing-masing dihadapan masyarakan terutama agar dapat bersaing dengan kampus-kampus ternama diluar sana.

Dan untuk pesan saya kepada mereka semuanya jangan takut salah ketika tampil, namun disinilah kita mempunyai kesempatan yang sebesar-besarnya untuk belajar, masalah kemudian salah atau benar untuk lebih diperbaiki kedepanya. Kami berkomitmen untuk siap mengayomi dan mesuppot serta memberi motivasi kepada kalian“. Ujarnya

Rahmatullah dan Darmawan Sedang Melakukan Penandatangan Serah Terima Jabatan Sebagai Presiden Mahasiswa dan Wakil Presiden Mahasiswa STAI Al-Haudl Ketapang Periode 2019-2020 yang Disaksikan oleh Pimpinan Kampus

Adapun program kerja kepengurusan DEMA periode 2019-2020 ini kedepanya adalah kita ingin disetiap hari atau bulan-bulan peringatan hari besar Islam nantinya, kita dapat melakukan kegiatan terus guna untuk memperkenalkan atau mempromosikan kampus STAI Al-Haudl Ketapang, sebagai contoh pada 17 Agustus mendatang kita berencana mengadakan lomba olahraga volly tingkat SMA, bulan maulid nanti kita juga berencana untuk mengadakan lomba kontes Da’i – Da’iyah, tilawah, dan Marawis. Dan untuk bidang keseniannya kita juga ingin mengadakan lomba Pidato, lomba syair gulung, lomba pantun dan lain sebagainya“.

Kemudian harapan kami yang terakhir, ke depannya juga kita ingin setiap bulan sekali dapat mengajak semua mahasiswa-mahasiswi semuanya bahkan kita bisa mengundang masyarakat sekitar dan mahasiswa dari kampus lainnya untuk mengadakan Majelis Ta’lim yang tentu nantinya akan diisi oleh para dosen-d0sen terbaik.

 

Penulis: Humas STAI Al-Haudl Ketapang

Foto: Arsip DEMA

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *